Great service, great photography
Elreas Photographie adalah salah satu rekanan kami selama dua tahun terakhir ini. Kami sebagai WO juga tentunya harus cermat memilih vendor yang kami jadikan rekanan sehingga feedback dan review klien kepada kami juga baik.
Elreas Photography memiliki service yang sangat luar biasa. Ketika prewedding photoshoot day, ia akan membantu klien menemukan tema foto yang cocok, termasuk juga dresscode yang sesuai. Service dari Elreas juga friendly, sehingga klien lebih mudah beradaptasi dengan suasana dan tidak canggung ketika sesi foto. Pada hari H, Elreas juga dengan profesional menjalankan tugas mereka. Foto yang mereka ambil anti-mainstream, dan unik.
Kami dari Jetset EO merekomendasikan Elreas Photographie sebagai pilihan Anda untuk photo prewedding maupun wedding day.