Paket sudah termasuk : 1. Vaksin TdaP untuk 1 kali suntik 2. Jasa tenaga kesehatan yang akan melakukan suntik 1 kali Indikasi Pemberian Vaksin : 1. Vaksinasi booster tetanus, difteri dan pertusis untuk anak usia mulai dari 7 tahun ke atas. 2. Vaksinasi primer tetanus, difteri dan pertusisuntuk dewasa yang belum mendapatkan imunisasi difteri sebelumnya atau imunisasinya tidak lengkap Manfaat Vaksinasi Tetanus, Difteri, Pertusis (TDaP) : - Sesuai dengan nama singkatannya, Vaksin Tdap terdiri dari tiga komponen, yakni toksoid tetanus (T), toksoid difteri (d) dengan jumlah yang lebih kecil pada vaksin DPT untuk bayi dan balita serta dan komponen antigen bakteri pertusis aseluler (ap, acellular pertusis), hanya mengandung sedikit antigen pertusis sehingga meminimalkan efek samping seperti demam tinggi, bengkak, dan nyeri pada tempat suntikan. - Efektif memberikan perlindungan optimal bagi anak terhadap penyakit difteri, tetanus dan pertusis sekaligus yang sudah mendapatkan vaksinasi primer DPT saat bayi dan ulangan DPT saat balita - Efektif melindungi anak usia dari penyakit difteri, tetanus dan pertusis mulai dari 7 tahun ke atas yang belum mendapatkan imunisasi primer DPT Efektif melindungi orang dewasa dari penyakit difteri, tetanus dan pertusis yang belum pernah mendapatkan imunisasi DPT atau riwayat imunisasi DPT yang tidak lengkap Jadwal Pemberian Vaksin : 1. Vaksinasi booster: dosis tunggal 0.5 mL secara intramuskular untuk usia mulai dari 7 tahun ke atas 2. Vaksinasi primer difteri untuk orang dewasa: dapat diberikan 3 dosis dengan penyuntikan ke otot (intramuskular) sesuai jadwal pemberian bulan 0, bulan 1 dan bulan 6. Setelah vaksinasi primer, dosis booster atau tambahan bisa diberikan pada di tahun ke-10. Kondisi yang WAJIB diberitahukan kepada tenaga kesehatan sebelum dilakukan vaksinasi booster Tetanus Difteri Pertusis : 1. Adanya demam sama dengan atau lebih dari 38 derajat Celsius melalui pengukuran termometer pada ketiak/aksila 2. Riwayat reaksi berat seperti sesak nafas, syok anafilaktik, demam tinggi hingga perlu perawatan rumah sakit, menangis terus-menerus, pingsan pasca vaksinasi DPT atau DT atau Td sebelumnya 3. Usia anak kurang dari 7 tahun 4. Adanya kondisi kelainan saraf Kondisi yang BOLEH divaksin : Batuk pilek TANPA demam saat penyuntikan Ketentuan Umum Layanan Vaksinasi : 1. Layanan Vaksinasi tersedia H+3 dari tanggal pemesanan 2. Jadwal layanan akan disesuaikan dengan ketersediaan jadwal tenaga kesehatan 3. Pembayaran layanan vaksinasi dilakukan selambat-lambatnya 1—24 jam setelah konfirmasi pesanan dari CS ProSehat 4. Penjadwalan ulang dapat dilakukan maksimum 2x dalam bulan yang sama 5. Pembatalan dapat dilakukan bila stok vaksin kosong secara nasional dan/atau kondisi pasien tidak memungkinkan untuk dilakukan tindakan vaksinasi 6. Layanan tersedia di klinik rekanan ProSehat: Klinik Sehat Indonesia (KASIH) Jl. Palmerah Barat No.45A, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan Map : https:****** Jam Operasional Klinik Senin – Jumat : 07.30-21.00 Sabtu – Minggu : 07.30 – 14.00