The Bridal Workshop baru saja meluncurkan kolaborasi eksklusif bersama social media influencer Ayla Dimitri yang bertajuk Soulful Serenity. Kolaborasi ini menghadirkan 10 desain dengan material brokat terbaik untuk gaun pengantin. Pembawaan Ayla yang berkarakter khas memberi keistimewaan tersendiri pada barisan gaun-gaun pengantin The Bridal Workshop kali ini.
Shelvin Prasetyo, desainer dari The Bridal Workshop, mengungkapkan tujuan dan konsep dari lini busana pengantinnya. "Kami ingin memudahkan proses pembuatan busana kepada para calon pengantin. The Bridal Workshop sudah menyediakan berbagai templates untuk atasan dan bawahan dengan berbagai model. Jadi, klien bisa datang untuk mencoba dan memilih motifnya secara langsung sesuai dengan karakter mereka," jelasnya. Konsep ini tetap melekat pada koleksi Soulful Serenity. Pada acara peluncurannya, sahabat-sahabat Ayla yang juga figur publik terlihat mencoba langsung beberapa karya dari kolaborasi ini, seperti Alika Islamadina, Patricia Gouw, Sara Robert, Elizabeth Rahajeng, Maria Rahajeng, Michelle Hendra, dan Melody Amadeas. Shelvin menambahkan bahwa The Bridal Workshop juga menerima permintaan modifikasi model busana yang diinginkan oleh klien. "Klien bisa mengajukan permintaan khusus untuk model busananya sendiri karena desain yang kami miliki bisa disesuaikan dengan keinginan mereka," ungkapnya.
"Berkenalan dengan Shelvin karena memang mutual friends," ungkap Ayla menceritakan awal mula dari kolaborasi ini. "Saat diceritakan mengenai konsep dari The Bridal Workshop, aku tertarik sekali. Kebetulan aku juga mengenakan busana dari The Bridal Workshop saat acara welcoming barbeque di momen pernikahanku." Ayla mengungkapkan kesepuluh desain tersebut merupakan representasi dari karakter dirinya. "Setiap koleksi ini memiliki makna yang berbeda-beda sekaligus menceritakan apa saja yang aku sukai," jelasnya. 10 gaun Soulful Serenity terbagi dalam beberapa tema. Enchanted merepresentasikan estetika dari kekuatan dan keanggunan melalui motif lingkaran dan garis simetris, ebb and flow yang bernuansa ringan berkat pola pusaran dan bunga untuk meningkatkan kesan feminin, kaleidoscopic florals yang berpola abstrak dedaunan dan bunga, aphrodite yang memiliki keseimbangan visual dalam motif bunga yang sederhana dan manis, a leafy escape dengan garis pola dedaunan rindang yang menunjukkan kesederhanaan memikat, ambrosial yang memiliki representasi sikap lembut dan anggun, stardusts yang terinspirasi dari benda-benda langit di malam hari lewat barisan sulaman bintang, redefining poise yang menyiratkan bunga sebagai kebebasan berekspresi, bold beginnings dengan motif geometris tebal dan bentuk bintang yang ditempatkan di seluruh renda, serta ethereal visions yang terinpirasi oleh alam.