Blog / Wedding Ideas / Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta

Warna:


Tambahkan ke Board
rekomendasi-paket-venue-pernikahan-outdoor-di-jakarta-di-bawah-rp200-juta-1

Menentukan venue pernikahan menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk dipikirkan secara matang, terlebih lagi pada kondisi pandemi Covid-19 saat ini. Memilih area outdoor tentu menjadi opsi yang cukup baik untuk menghindari penularan virus penyakit. Sebagai bahan referensi untuk Anda, berikut 7 venue pernikahan outdoor di Jakarta.

La'SEINE Function Hall

Rp150.000.000,- untuk 200 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 1

Bagi Anda yang menginginkan suasana intimate dalam pesta pernikahan, La'SEINE Function Hall dapat menjadi salah satu pilihan yang cocok. Design yang minimalis serta modern dapat menambah kesempurnaan hari bahagia Anda bersama pasangan.

The Manor Andara

Rp95.000.000,- untuk 100 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 2

Memiliki berbagai pilihan fasilitas ruangan seperti Main Hall, Pavilion, Rose Garden, Jasmine Garden, Pool, hingga Playground, menjadikan The Manor Andara sebagai venue yang cocok untuk menggelar pesta pernikahan baik secara indoor atau outdoor. Gaya bangunan khas Eropa serta lokasinya yang terletak di kawasan ujung Jakarta Selatan, mampu memberikan kesan eksklusif pada pernikahan Anda layaknya di rumah pribadi.

Millennium Hotel Jakarta

Rp65.375.000,- untuk 100 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 3

Merayakan upacara pernikahan di kawasan alam terbuka tentu menjadi pilihan yang menarik bagi Anda untuk mencegah terjadinya penularan virus Covid-19. Selain memiliki area outdoor yang dapat memberikan kesan asri, Millennium Hotel Jakarta pun memberikan paket pernikahan yang sudah termasuk menginap satu malam di Bridal Suite.

The Imperium – Terrarium Rooftop

Rp149.000.000,- untuk 250 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 4

Lokasinya yang terletak di puncak gedung mampu menyajikan panorama indah khas Kota Jakarta. Hal tersebut tentu saja dapat memberikan kesan menarik bagi setiap pasangan yang menggelar acara pesta pernikahan di The Imperium – Terrarium Rooftop.

The Imperium – Calathea Terrace

Rp129.000.000,- untuk 600 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 5

Bagi Anda yang ingin mendekorasi acara pernikahan dengan bebas dan leluasa, The Imperium – Calathea Terrace patut menjadi pertimbangan. Memiliki area yang luas serta kosong, tentu dapat mempermudah Anda untuk mewujudkan penikahan impian.

Batavia Marina

Rp58.000.000,- untuk 100 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 6

Batavia Marina dapat menjadi salah satu pilihan menarik bagi calon mempelai yang memiliki ketertarikan pada dunia maritim. Selain itu, background kapal pesiar yang indah pun dapat memberikan kesan mewah pada pernikahan Anda.

Wyl's Kitchen

Rp150.000.000,- untuk 200 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 7

Bagi pasangan yang ingin mengadakan pesta pernikahan secara intimate di tengah Kota Jakarta, Wyl's Kitchen dapat menjadi salah satu pilihan yang tepat. Gabungan indoor dining room dengan area kolam renang bergaya art deco yang memesona dapat menambah kesan elegan pernikahan Anda.

Rumah Sarwono

Rp181.637.500,- untuk 700 pax

Rekomendasi Paket Venue Pernikahan Outdoor di Jakarta Di Bawah Rp200 Juta Image 8

Rumah Sarwono dapat menjadi pilihan yang menarik bagi para pasangan yang memimpikan pernikahan tradisional dengan sentuhan kontemporer. Selain itu, bangunan joglo, aula, dan taman yang terdapat pada venue tersebut dapat memberikan kenyaman ekstra bagi para tamu undangan.

Vendor yang mungkin anda suka

Instagram Bridestory

Ikuti akun Instagram @thebridestory untuk beragam inspirasi pernikahan

Kunjungi Sekarang
Kunjungi Sekarang