Blog / Wedding Ideas / Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine

Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine

Warna:


Tambahkan ke Board
ide-aktivitas-dan-tema-untuk-bridal-shower-di-hari-valentine-1

Photography: Anne Robert Photography - Tenth & Grace

Hari Valentine adalah salah satu saat yang paling ditunggu oleh para pasangan setiap tahunnya. Anda mungkin telah merencanakan kencan romantis dengan sang kekasih, namun terpikirkah Anda untuk mengisi hari dengan acara bridal shower bersama para sahabat? Ini adalah cara yang tepat untuk menunjukkan kasih sayang kepada teman-teman yang selalu mendampingi Anda.

Baca artikel ini lebih lanjut untuk melihat inspirasi bridal shower bertema Valentine, dan tunjukkan ide-ide berikut kepada para pengiring pengantin atau maid of honor Anda!


Aktivitas seru untuk bridal shower
Jadikan pesta bridal shower ini terasa lebih istimewa dibandingkan dengan acara arisan atau makan siang biasa dengan aneka permainan seru di bawah ini.

Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 1
Foto: Henry + Masci Photography

Tebak cap bibir
Begitu para tamu datang, minta mereka untuk meninggalkan cap bibir pada secarik kertas atau karton. Kemudian, ajak mereka untuk menebak cap bibir yang manakah milik sang pengantin. Atau, mintalah sang calon pengantin untuk memasangkan setiap cap bibir dengan pemiliknya masing-masing.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 2
Foto: Josh Gruetzmacher Photography - Heidy Lau Photography

Nail art
Manjakan sang pengantin dan para tamu dengan sesi manikur! Anda dapat meminta bantuan dari salon kuku profesional atau bergantian mewarnai kuku satu sama lain. Pilih pola dan warna semarak yang sesuai dengan tema Valentine seperti pink dan merah serta jangan lupa untuk mengambil foto hasil riasan kuku semua tamu!


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 3
Foto: via DIY Network

Tebak kutipan film
Cetaklah kutipan-kutipan dari sejumlah film romantis pada sebuah poster dan ajak para tamu untuk menebak dari film mana kutipan tersebut diambil. Tamu dengan jawaban benar terbanyak akan memenangkan permainan ini. Selain kutipan film, Anda juga bisa menggunakan kutipan dari buku atau lirik lagu favorit.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 4
Foto: via Martha Stewart Weddings - via Richmond Wedding Collective

Tanya-jawab dengan sang calon pengantin
Siapkan beberapa pertanyaan tentang sang pengantin; misalnya mengenai hobi, pengalaman hidup, nama anjing peliharaan, destinasi bulan madu impian, bahkan kisah pertama kali ia bertemu calon suaminya. Berikutnya, mintalah para tamu untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut secara bergantian.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 5
Foto: via Martha Stewart Weddings

Temukan pasangan
Pikirkan beberapa pasangan terkenal dari seri televisi atau novel favorit Anda, atau bahkan pasangan selebriti kesukaan. Tuliskan nama mereka pada kartu-kartu secara terpisah dan tempelkan setiap kartu di balik kursi tamu. Saat permainan dimulai, mintalah para tamu untuk mencari pasangan nama yang mereka pegang.



Menu makanan
Selain permainan, makanan serta minuman sedap akan meninggalkan kesan yang mendalam setelah acara berakhir. Di bawah ini adalah aneka hidangan cantik yang dapat Anda sajikan untuk memeriahkan suasana.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 6
Foto: Leslee Mitchell - Annamarie Swift Photography

Sampanye merah muda
Sajikan sampanye berwarna merah muda untuk para tamu. Anda dapat membuka satu botol untuk dinikmati bersama atau memberikan botol-botol dengan ukuran lebih kecil untuk dibawa pulang oleh setiap tamu. Tambahkan juga kartu nama pada tiap botol untuk kesan yang lebih personal!


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 7
Foto: Jocelyn Filey Photography - D'Arcy Benincosa

Coklat
Makanan yang satu ini tentu tidak boleh terlewat saat hari Valentine. Sajikan buah stroberi yang berlumur coklat, kemudian hidangkan minuman coklat panas sebagai pasangannya.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 8
Foto: via Wedding Party App - Brian Leahy Photography

Makanan bertema Valentine
Tambahkan suasana romantis dengan menghidangkan makanan dengan aneka bentuk dan warna yang menarik. Biskuit bentuk XO dengan gradasi warna serta pai bentuk hati dapat menjadi tambahan menarik untuk menu bridal shower tersebut.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 9
Foto: Simply Lace Photography

Sweet corner

Sediakan satu meja khusus makanan penutup dengan kue, pudding, cupcake, es krim, dan makanan penutup lain yang dapat menambah manisnya perayaan ini.



Undangan
Seperti halnya undangan pernikahan, undangan bridal shower merupakan bagian penting dari keseluruhan acara. Apabila Anda menyelenggarakan bridal shower bertema Valentine, pastikan bahwa undangan acara tersebut mencerminkannya.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 10
Foto: Kimbery Chau

Undangan
Pilih pola yang menggambarkan tema Valentine, seperti bunga atau hati, dan tambahkan desain tersebut pada undangan. Saat acara berlangsung, hadirkan kembali desain tersebut dalam dekorasi dan rangkaian kartu menu.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 11
Foto: Josh Gruetzmacher

Buku tamu
Siapkan buku tamu di area pintu masuk agar tiap tamu dapat meninggalkan catatan manis untuk sang pengantin. Mintalah para tamu untuk menuliskan suatu pesan khusus. Seperti foto di atas, Anda dapat meminta para tamu untuk memberikan nasihat tentang pernikahan. Saran tujuan bulan madu atau ide kencan yang kreatif juga dapat menjadi alternatif lain.



Dekorasi dan detil lainnya
Jangan lupa untuk menghias tempat acara berlangsung dengan dekorasi ala Valentine yang akan memukau para tamu.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 12

Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 13
Foto (searah jarum jam): Anne Robert Photography - Tenth & Grace - Brian Leahy Photography - via Happy Wedd

Dekorasi
Hias lokasi acara dengan rona merah, pink, dan putih untuk menghadirkan suasana hari Valentine yang manis, namun jangan ragu untuk menggunakan warna lainnya. Apa pun warna yang Anda pilih, jangan lupa untuk menambahkan bunga-bunga berwarna serupa sebagai aksen romantis. Tambahan dekorasi lain seperti balon-balon berwarna rose-gold atau pigura berisikan kutipan romantis yang akan membuat suasana menjadi lebih semarak.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 14
Foto: Henry + Masci Photography - Liz Banfield

Photo booth
Menyewa photo booth adalah cara yang mudah untuk menambahkan keseruan pada sebuah acara. Anda dapat meminta vendor photo booth untuk memotret dan mencetak foto. Atau, Anda juga dapat mempersiapkan latar yang cantik serta pernak-pernik unik sebagai properti foto.


Ide Aktivitas dan Tema untuk Bridal Shower di Hari Valentine Image 15
Foto: Josh Gruetzmacher Photography

Suvenir
Jangan biarkan para tamu pulang dengan tangan kosong setelah pesta berakhir. Siapkan suvenir untuk dibawa pulang, baik itu biskuit, produk kecantikan, maupun aksesori yang sesuai tema. Pastikan untuk menambahkan label berbentuk hati untuk mempermanis tampilan suvenir tersebut.


Jadi, sudah siapkah Anda menyelenggarakan bridal shower dengan para sahabat? Ceritakan ide Anda untuk acara bridal shower bertema Valentine pada kolom komentar di bawah!

Vendor yang mungkin anda suka

Instagram Bridestory

Ikuti akun Instagram @thebridestory untuk beragam inspirasi pernikahan

Kunjungi Sekarang
Kunjungi Sekarang