Blog / Relationship Tips / 5 Tips Menghadiri Pernikahan Mantan Kekasih

5 Tips Menghadiri Pernikahan Mantan Kekasih

Warna:
Tambahkan ke Board
5-tips-menghadiri-pernikahan-mantan-kekasih-1

Diundang ke pernikahan mantan kekasih sangat mungkin terjadi, apalagi jika hubungan Anda dan mantan berakhir secara baik-baik. Namun, rasa canggung, was-was hingga iri juga tidak dapat dipungkiri akan dialami oleh Anda. Tidak perlu khawatir jika Anda memang sudah berniat untuk datang ke pernikahan mantan kekasih. Ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan saat menghadiri pernikahan sang mantan. Tips-tips ini diperlukan agar Anda tidak mengalami perasaan atau keadaan yang tidak mengenakan selama acara berlangsung.

Siapkan mental Anda

Sudah pasti tidak hanya Anda yang akan hadir di pernikahan tersebut. Baik teman-teman Anda maupun teman dari mantan kekasih yang pernah menjadi saksi hubungan Anda di masa lalu juga turut hadir dalam acara tersebut. Siapkan mental Anda untuk mendengar berbagai macam gurauan yang bisa jadi menyakitkan untuk didengar.

Pastikan Anda sudah move on

Jangan berusaha terlalu keras untuk memperlihatkan bahwa Anda sudah lebih berbahagia dan mencoba membuat cemburu sang mantan dengan membawa seseorang untuk dipamerkan. Anda cukup datang dan mendoakan kebahagiaan sang mantan dengan pasangannya di pelaminan. Dengan sikap turut berbahagia, Anda akan dipandang positif oleh teman-teman dan kedua mempelai.

Jangan datang sendirian

Akan lebih baik jika Anda membawa teman atau saudara untuk menemani Anda sepanjang acara berlangsung. Hal ini juga akan lebih menghargai perasaan pasangan Anda yang sekarang agar tidak berkesan untuk dipamerkan. Membawa teman di luar circle pertemanan Anda dan mantan kekasih juga akan memberikan Anda sedikit ruang agar terhindar dari bercandaan teman-teman yang bisa membuat hati terluka.

Hadir dengan tampilan yang elegan

Untuk para wanita, cobalah gunakan makeup yang natural agar aura kecantikan Anda dapat terpancar. Pakailah busana yang sopan, sesuai dengan lokasi dan tema pernikahan tersebut. Bagi para pria, tata rambut Anda sebaik mungkin dan pilihlah outfit yang rapi, namun tetap terlihat keren. Hindari penggunaan aksesoris dan pakaian dengan warna mencolok agar tidak menjadi pusat perhatian.

Menjaga sikap dan perkataan

Jangan pernah melakukan hal bodoh selama pernikahan berlangsung, seperti bercanda yang menyinggung masa lalu Anda dengan mantan, baik itu kepada teman-teman dan terutama kepada mantan. Hindari bertingkah berlebihan di hadapan mempelai, Anda cukup mengucapkan selamat dan berjabat tangan saja. Jangan sampai setiap orang yang hadir dalam pernikahan tersebut akan berpikir bahwa Anda belum move on sepenuhnya karena tingkah laku Anda yang berlebihan.

Vendor yang mungkin anda suka

Instagram Bridestory

Ikuti akun Instagram @thebridestory untuk beragam inspirasi pernikahan

Kunjungi Sekarang
Kunjungi Sekarang