Blog / Wedding Ideas / 4 Hal yang Wajib Dilakukan dan Dihindari oleh Videografer Pernikahan

4 Hal yang Wajib Dilakukan dan Dihindari oleh Videografer Pernikahan

Warna:
Tambahkan ke Board
4-hal-yang-wajib-dilakukan-dan-dihindari-oleh-videografer-pernikahan-1

Dokumentasi pernikahan adalah salah satu bagian terpenting dari hari pernikahan Anda. Sementara fotografi adalah elemen penting untuk mengabadikan hari besar Anda dalam gambaran tak bergerak, video pernikahan akan memberi Anda lebih dari sekadar bidikan foto — emosi dan suasana pernikahan yang sedang berjalan. Adanya bentuk video yang terekam abadi sebagai kenang-kenangan pernikahan Anda, pastikan Anda mengabadikannya dengan tepat. Catat beberapa pedoman yang kami cantumkan di bawah ini.

Pedoman #1: Sorotan Momen-Momen Penting

LAKUKAN:
Anda harus memasukkan seluruh prosesi pernikahan mulai dari pemberkatan yang diselenggarakan di pagi hari hingga resepsi pernikahan di malam hari. Mintalah videografer Anda untuk mengabadikan air mata bahagia kedua orang tua ketika mengantarkan Anda menuju pelaminan, kejenakaan atau tingkah laku konyol para kerabat atau momen lucu di belakang layar yang menciptakan hasil lengkap dari perasaan bahagia, sedih, dan lucu yang tidak akan menjadi satu dimensi. Video terbaik harus membawa pemirsa merasakan emosi yang naik turun layaknya mengendarai roller coaster.

HINDARI:
Meskipun Anda dan pasangan adalah bintang hari ini, jangan sampai hanya Anda berdua yang terekam di dalam video pernikahan tersebut. Dan juga, Anda tidak perlu menyertakan foto pre-wedding atau kompilasi foto masa kecil Anda untuk ini. Sebagai gantinya, Anda dapat menunjukkan kenangan masa kecil Anda melalui tayangan slide selama resepsi. Memiliki bermacam-macam foto masa kecil akan memotong durasi video Anda dan Anda akan memiliki lebih sedikit momen pernikahan yang ditangkap.

4 Hal yang Wajib Dilakukan dan Dihindari oleh Videografer Pernikahan Image 1

Pedoman #2: Durasi Video

LAKUKAN:
Mintalah videografer pernikahan Anda untuk membagi adegan pernikahan menjadi beberapa bab. Metode breakdown ini dapat memudahkan dan lebih menyenangkan bagi Anda ketika menonton daripada mempercepat beberapa adegan. Akan lebih baik lagi apabila Anda meminta sang videografer membagi bab tersebut dengan judul-judul dari acara-acara besar—janji pernikahan, pidato, dan sebagainya. Pertimbangkan untuk membuat highlight reel, yakni cuplikan 5-10 menit dari video pernikahan.

HINDARI:
Jangan lupa untuk bernegosiasi tentang durasi video Anda. Metode breakdown biasanya sudah termasuk dalam biaya paket video. Namun, selalu lebih baik untuk mendiskusikan panjang video pernikahan Anda. Jangan biarkan video pernikahan Anda berlangsung berjam-jam dan membuat pemirsa—bahkan diri Anda sendiri—bosan sampai tertidur. Anda seharusnya tidak memiliki terlalu banyak rekaman wawancara tamu yang kemungkinan besar akan menggemakan sentimen serupa.

Pedoman #3: Memilih Videografer Pernikahan

LAKUKAN:
Sebelum Anda memilih videografer pernikahan Anda, ingatlah untuk tidak memeriksa gambar dan daftar harganya saja, tetapi juga nuansa warna, kualitas suara, dan hasil pengeditannya. Temukan videografer yang sesuai dengan kriteria Anda. Jika Anda memiliki anggaran lebih, Anda dapat menambahkan satu lagi videografer yang bertugas sebagai second shooter agar keduanya dapat bekerja sama dalam memaksimalkan proses dokumentasi.

HINDARI:
Anda seharusnya tidak meminta satu contoh video saja. Akan selalu lebih baik jika menonton beberapa proyek sang videografer sampai Anda menemukan yang paling cocok untuk Anda. Meskipun Anda ingin menghemat anggaran, jangan mengambil risiko menyewa seorang amatir untuk merekam hari pernikahan Anda. Tentunya Anda tidak ingin bukan dokumentasi momen sekali seumur hidup ini berakhir dengan hasil yang buruk?

Pedoman #4: Yang Harus Dilakukan Videografer Pernikahan

LAKUKAN:
Buatlah moodboard dan beri tahu videografer Anda tentang konsep pernikahan Anda, susunan acara secara terperinci, termasuk semua acara kejutan jika Anda memilikinya, dan berikan arahan yang jelas untuk video Anda nantinya.

HINDARI:
Kami memahami bahwa hari pernikahan adalah hari teristimewa dalam hidup Anda, tetapi ada batasan yang harus Anda pertimbangkan saat videografer Anda memberikan beberapa saran. Dengarkan saran profesional dari mereka dan jangan biarkan ego Anda membanjiri rekaman video pernikahan dan menghasilkan video yang tidak rapi.

Vendor yang mungkin anda suka

Instagram Bridestory

Ikuti akun Instagram @thebridestory untuk beragam inspirasi pernikahan

Kunjungi Sekarang
Kunjungi Sekarang