Sesi foto Prewedding tentu menjadi salah satu agenda yang ditunggu-tunggu oleh para calon pengantin. Maka dari itu, para pasangan biasanya memilih tema foto dengan selektif agar dapat merepresentasikan hubungan mereka dalam sebuah dokumentasi yang cantik. Berbagai macam referensi prewedding yang bertebaran, bisa menjadi inspirasi untuk memilih konsep foto yang sesuai dengan keinginan para pasangan
Prewedding merupakan dokumentasi pra nikah yang bertujuan untuk menunjukkan keromantisan antara calon pengantin. Namun meskipun begitu, bukan berarti prosesi pemotretan harus diisi dengan pose yang begitu dekat hingga bersentuhan. Beberapa pasangan, terutama para muslim, mungkin memilih untuk menghindari kontak fisik dalam pose-pose pada foto preweddingnya.
Maka dari itu, kami merangkum beberapa ide foto prewedding yang menggambarkan keserasian pada pasangan tanpa perlu bersentuhan atau pun kontak fisik. Inilah inspirasi prewedding yang dibuat sekreatif mungkin dan dapat diadaptasi untuk menciptakan atmosfer romantis untuk perempuan berhijab.
Berbagai prewedding di atas dapat dijadikan inspirasi untuk Anda yang berhijab agar dapat menentukan konsep juga pose foto terbaik. Manakah prewedding yang menjadi favorit Anda? Ceritakan dengan kami di kolom komentar!