Sudahkah Anda memikirkan bagaimana gaya rambut pernikahan yang akan Anda pilih untuk menyempurnakan penampilan saat hari H? Penataan rambut menjadi salah satu elemen yang sangat penting untuk menyelaraskan riasan wajah dan busana pengantin. Bahkan, bila Anda memiliki jenis rambut tipis, Anda mungkin perlu berkonsultasi lebih dulu dengan penata rambut mengenai model rambut yang paling cocok dengan jenis rambut Anda.
Berbicara tentang gaya rambut pernikahan tak lengkap rasanya bila tidak membahas tentang aksesori pendukungnya. Ada banyak sekali pilihan aksesori kepala yang bisa menjadi pertimbangan oleh calon pengantin, salah satunya adalah kreasi bunga. Anda dapat dengan bebas memilih jenis bunga apa pun yang Anda sukai untuk mempercantik gaya rambut. Atau, Anda juga bisa berkiblat pada moodboard dari konsep pernikahan yang akan diusung. Selain bunga hidup atau bunga yang telah diawetkan, hairpin yang terbuat dari logam atau kristal juga bisa menjadi pilihan terbaik. Berikut kedua belas inspirasi gaya rambut dengan bunga yang paling menawan untuk mempelai wanita.
Loose Braided with Falling Flowers
Akreditasi: Katie Grant Photography
Sejumlah kelopak bunga berwarna putih yang disematkan di sepanjang gaya rambut kepang longgar ini terlihat begitu memesona di segala sisinya. Sentuhan yang romantis sangat cocok untuk pernikahan tepi pantai yang intim dan hangat.
Greenery
Akreditasi: Carla Boecklin Photography
Ini merupakan padu padan bunga astrantia merah dengan tangkai dedaunan berwarna hijau. Selipkan rangkaian bunga tersebut ke bagian samping dari tatanan rambut updo Anda, dan percantik keseluruhan look dengan pemasangan veil di bagian bawah rambut.
White Roses for Traditional Wedding
Akreditasi: Michele Beckwith
Tidak terlalu menyukai jenis bunga dengan rona yang menyala? Ambil saja dua kuntum mawar putih berukuran sedang yang masih terlihat mekar sempurna. Mungkin inspirasi yang satu ini akan mampu menyempurnakan upacara pernikahan Anda di pagi hari.
Jewel Toned Flowers
Akreditasi: Cindy Lee Photography
Gabungan bunga berwarna batu permata yang terdiri dari beberapa jenis bunga ini dapat menyeimbangkan tatanan rambut half-up Anda. Ini adalah kreasi bunga yang direkatkan pada sebuah sisir atau hair pin. Jepitan tersebut akan sangat menawan bila disematkan pada rambut yang tergerai.
White Pearls
Akreditasi: Allen Tsai Photography
Opsi selanjutnya adalah hair pin bernuansa mutiara putih yang terlihat memesona dengan elemen dekoratif layaknya bunga baby's breath. Akan sangat cocok untuk Anda yang berencana melangsungkan selebrasi bertema barn wedding. Gaun pernikahan berwarna putih gading akan melengkapi hiasan kepala yang sempurna.
Twist Flowers
Akreditasi: Larissa Cleveland
Saatnya untuk menenun bunga-bunga kecil dengan desain yang rumit pada sanggul bervolume Anda. Mempelai wanita yang satu ini memutuskan untuk menyulam beberapa tangkai bunga ke dalam setiap lekukan rambutnya. Dominasi warna kehijauan turut menekankan kesan segar untuk pernikahan di luar ruangan.
A path of Baby's Breath
Akreditasi: Brittany Sidwell
Tatanan rambut half up, half down berikut terlihat semakin cantik berkat rangkaian bunga baby's breath yang dibuat menjalar ke bawah. Bayangkan sebuah pernikahan rustic di tengah alam terbuka hijau yang memikat dengan unsur kekayuan dan dekorasi menggantung.
Ponytail Florals
Akreditasi: Kate Headley
Bila ponytail dengan gelombang rendah adalah gaya rambut yang merepresentasikan karakter Anda, maka pilihlah aksesori yang mampu membuatnya lebih stand out, seperti jepit rambut berhiaskan bunga-bunga berwarna pastel yang satu ini.
Subtle Pop of Color
Akreditasi: Tiffany Lin Photography
Tak perlu ragu untuk memainkan rona-rona yang lebih menyenangkan di bagian belakang sanggul Anda. Pernikahan berkonsep tropical yang kaya akan semburat warna menjadi salah satu tema yang paling memungkinkan untuk menyisipkan warna-warna terang seperti ini.
A Ribbon and Tiny Buds
Akreditasi: Tom Leung Photography
Berencana mengadakan perayaan dengan estetika pedesaan ala cottagecore? Cukup lilitkan sebuah pita ke area dalam rambut untuk kemudian disematkan dengan bunga-bunga mini berwarna putih. Gaun pengantin dengan bordiran bunga atau lapisan tulle adalah pilihan sempurna untuk menyelaraskannya.
Dramatic Updo
Akreditasi: Mackensey Alexander
Perpaduan warna bunga yang mencolok dari merah muda, burgundy, dan oranye, nyatanya berhasil meninggalkan kesan dramatis sekaligus romantis di saat yang bersamaan. Jangan lupa untuk imbangi dengan tatanan rambut lopped updo.
Braided Bun
Akreditasi: The Harmons Photography
Masih bingung bagaimana caranya menyelipkan kelopak bunga putih ke dalam rambut agar terlihat lebih menonjol? Mengapa tidak meletakkannya di sekeliling tepian sanggul Anda? Tambahkan veil dengan rona putih bersih untuk memadankan keseluruhan tampilan.