Banyak orang yang tidak menyadari bahwa mereka tengah mengalami suatu kondisi yang bernama cinta pada pandangan pertama. Bahkan, keadaan ini sering kali tidak dipercayai oleh sebagian orang. Pasalnya, banyak anggapan bahwa jatuh cinta pada pandangan pertama adalah hal yang mustahil, mengingat untuk mengetahui jenis perasaan yang muncul, kita harus benar-benar mengenalnya terlebih dahulu dalam kurun waktu tertentu. Lalu, apa sebenarnya definisi dari cinta pada pandangan pertama?
Photography: Jejakurcaci
Cinta pada pandangan pertama adalah sebuah perasaan emosional yang datang secara tiba-tiba ketika Anda bertemu dengan orang lain untuk pertama kalinya. Getaran semacam ini kerap membuat siapa pun yang mengalaminya merasa gelisah sekaligus bertanya-tanya. Oleh karena itu, simak ketujuh ciri-cirinya berikut ini.
1. Munculnya perasaan berdebar-debar
Layaknya orang yang sedang kasmaran, orang yang mengalami jatuh cinta pada pandangan pertama juga merasakan hal seperti ini. Debaran tersebut bahkan mampu membuat Anda dilanda kebingungan sehingga Anda mungkin akan kehilangan fokus untuk beberapa saat.
2. Merasa gugup ketika bertemu dengannya
Biasanya, rasa gugup seperti ini akan Anda alami ketika sudah berhadapan dengannya. Kalimat yang ingin diutarakan pun terasa sulit untuk diungkapkan. Alhasil, apa yang terucap hanya terdengar seperti kalimat yang terbata-bata. Hal ini terjadi karena kemungkinan Anda takut kata-kata yang terlontar justru berpotensi membuatnya kurang nyaman sehingga Anda memikirkannya dengan hati-hati.
3. Ingin mengenalnya lebih lanjut
Ketika keinginan bertemu untuk yang kedua kalinya terasa semakin kuat, bukan tidak mungkin Anda memiliki ketertarikan padanya. Bila Anda sudah sempat berinteraksi ringan dengannya, cobalah untuk kembali memutar peristiwa tersebut di dalam ingatan. Apakah topik pembicaraan Anda sudah mengarah ke komunikasi yang intim? Atau, apakah Anda telah mengajukan banyak sekali pertanyaan? Bila ya, maka Anda benar-benar terpikat kepadanya.
4. Anda menganggapnya sangat menarik
Saking tingginya daya pikat yang dimiliki si dia, Anda merasa kesulitan untuk berpaling sampai ingin melihatnya terus-menerus. Umumnya, perilaku seperti ini akan muncul ketika Anda merasa tertarik dengan penampilan, tindakan, ataupun kepribadiannya.
5. Rasa antusias saat berbicara dengannya
Ketika dihadapkan bersama orang yang dianggap spesial, Anda akan merasa bersemangat saat berbicara dengannya. Kuatnya kontak mata juga merupakan sebuah pertanda bahwa Anda memiliki antusiasme yang tinggi untuk terus bercengkrama dengannya.
6. Timbulnya perasaan nyaman
Secara tiba-tiba, Anda merasakan kenyamanan yang belum pernah dialami sebelumnya terhadap lawan jenis. Hal ini dikarenakan adanya hubungan emosional yang terbentuk secara instan. Padahal, mungkin saja ia hanya ingin bersikap ramah terhadap Anda dengan tetap menanggapi pembicaraan sebaik mungkin.
7. Tidak bisa berhenti memikirkannya
Ini merupakan hal yang lumrah terjadi saat Anda mengalami jatuh cinta pada pandangan pertama. Biasanya, orang yang sedang Anda perhatikan akan memiliki ruang yang lebih di dalam pikiran Anda sehingga tak heran jika kehadirannya terasa sulit dilepaskan dari kepala Anda.
Tentunya, tidak semua orang pernah mengalami apa yang disebut dengan cinta pada pandangan pertama. Namun, keadaan seperti ini pastilah pernah dirasakan oleh sebagian yang lain. Apakah Anda salah satunya?