Add To Board
Cincin kawin menjadi sebuah penanda bahwa seseorang telah menikah dan lepas dari masa lajangnya. Jenis perhiasan ini juga menjadi lambang keabadian yang tak pernah putus bagi pasangan suami-istri dalam ikatan suci pernikahan. Itulah mengapa, banyak dari calon pengantin yang berusaha mencari cincin couple terbaik. Hingga kini, opsi custom cincin masih menjadi primadona lantaran mampu menawarkan sejumlah keunggulan yang berbeda ketimbang cincin jadi. Apa sajakah itu?
Alasan Mengapa Harus Custom Cincin Kawin
- Model yang Lebih Personal
Salah satu keistimewaan dari custom cincin kawin adalah kebebasan dalam menentukan desain dan material secara personal. Para pasangan dapat menyatukan preferensi dan kepribadian mereka untuk kemudian diwujudkan ke dalam detail cincin. Mungkin Anda berdua juga memiliki kenangan manis yang ingin diimplementasikan pada bagian ukirannya. - Dapat Menyesuaikan Budget
Calon pengantin dapat memilih opsi custom cincin kawin jika ingin menyesuaikan dengan anggaran. Nantinya, tim dari vendor perhiasan akan membantu Anda untuk memberikan rekomendasi desain dan bahan yang paling sesuai. Harga cincin tergantung pada tingkat kerumitan dan biaya materialnya. - Bisa Memilih Ukuran yang Tepat
Cincin kawin harus memiliki ukuran yang pas dengan jari Anda dan pasangan. Dengan pembelian secara custom, Anda bisa membuat permintaan khusus kepada vendor agar cincin tersebut mampu tersemat sempurna dengan ukuran yang tepat. - Memiliki Kesan Eksklusif
Mungkin Anda akan menemukan banyak model yang serupa antara satu dengan yang lainnya bila memilih cincin jadi. Berbeda halnya jika Anda memesan custom cincin couple, kesan eksklusif bisa langsung Anda dapatkan melalui desain yang dipesan secara khusus, mulai dari ukiran, material logam, sampai pilihan batu mulia.