Blog / Featured Vendors / 10 Furniture yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru

10 Furniture yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru

Color:
Add To Board
10-furniture-yang-wajib-dimiliki-pengantin-baru-1

Ketika menyiapkan pernikahan impian, topik utama yang menjadi perhatian para calon pengantin adalah resepsi pernikahan dan bulan madu. Lalu, begitu semua perayaan cinta ini berlalu, barulah para pengantin baru menyadari bahwa mereka juga harus mewujudkan rumah impian. Alhasil ketika tiba giliran memilih furnitur untuk rumah impian, kebanyakan pengantin baru merasa bingung harus memulai dari mana.

Meski proses mengisi rumah impian dengan furnitur adalah hal yang menyenangkan bagi pengantin baru, tapi kebanyakan dari mereka tidak mengerti furnitur wajib apa yang sebaiknya dimiliki ketika membangun rumah tangga? Tenang saja, Collections by Pita akan mengkurasi 10 furnitur yang wajib dimiliki oleh pengantin baru. Collections by Pita adalah vendor profesional yang mengerti bagaimana memilih furniture sesuai dengan kebutuhan dan nuansa yang sesuai dengan gaya dari setiap pemilik rumah. Adapun kesepuluh furnitur yang dipilihkan Collections by Pita berikut ini dipastikan sesuai dengan gaya pasangan muda zaman sekarang yang fokus pada fungsi, bergaya minimalis nan estetik di dalam rumahnya. Berikut pilihan furnitur untuk pengantin baru:

Ruang Tamu

10 Furniture yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru Image 1

10 Furniture yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru Image 2

  1. Elan Sofa
    Jika Anda dan pasangan ingin menampilkan eleganitas sesaat tamu masuk ke dalam rumah, maka Elan Sofa adalah pilihannya. Tekstur kulit yang lembut akan berpadu sempurna dengan unsur kulit yang kokoh. Kombinasi keduanya memancarkan aura eleganitas yang pas. Tidak hanya secara pilihan material, pada sisi samping sofa ini terdapat area fungsional berupa storage space yang bisa digunakan untuk tempat menaruh tisu, remote tv, kunci atau bahkan notebook. Inilah sisi fungsional yang ditawarkan Pita kepada para pengantin baru yang menginginkan furniture multifungsi tanpa banyak memakan tempat.
  2. Clouds Sofa
    Sofa ini didesain untuk menciptakan nuansa duduk nyaman di awan pada langit kesembilan, persis seperti namanya. Jika Anda dan pasangan sangat suka duduk sambil bercakap-cakap berjam-jam bersama teman atau keluarga, maka Clouds Sofa akan menjadi "singgasana" ternyaman Anda.
  3. Bloom Sofa
    Bentuknya yang unik adalah daya tarik utama dari sofa ini. Tidak seperti sofa bentuk L kebanyakan, Bloom sofa tetap terasa lebar ketika duduk di bagian sudutnya. Jika Anda dan pasangan sangat suka bermanja sambil menonton Netflix, maka sofa ini tidak hanya akan menciptakan suasana yang nyaman tapi juga menyediakan ruang yang bidang.
  4. Echo Petite Chair
    Jika Anda dan pasangan ingin membuat teman yang datang ke rumah terpukau, maka Echo Petite Chair adalah pilihannya. Desainnya yang simpel berpadu sempurna pada gaya yang elegan dan sophisticated atau kompleks. Kursi ini sangat cocok untuk pasangan pengantin baru yang amat terbuka pada desain modern serta menyukai eksplorasi bentuk serta warna.


Ruang Makan

10 Furniture yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru Image 3

  1. Ballet Chair
    Desain kursi ini coba menampilkan keindahan tarian balet yang elegan melalui bentuknya yang setengah lingkaran dan dapat berputar. Karena bentuknya ini maka Ballet chair bisa difungsikan sebagai kursi makan atau kursi kerja. Tak hanya itu, jika di rumah ada ruangan yang tidak terlalu besar dan Anda ingin menampilkan kesan elegan yang kuat maka kursi ini adalah pilihan yang tepat. Jika Anda dan pasangan saat ini masih bekerja dari rumah atau work from home, maka ballet chair bisa multifungsi ketika ruang makan beralih menjadi ruang kerja.
  2. Vessel Round Dining Table
    Bentuknya yang modern dengan ukuran yang relatif mungil, membuat meja ini cocok untuk diletakkan di ruangan mana saja di rumah Anda. Mengapa meja ini sangat cocok untuk pengantin baru? Karena ukurannya pas untuk meja makan dengan kapasitas 2-3 orang.


Kamar Tidur

10 Furniture yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru Image 4

10 Furniture yang Wajib Dimiliki Pengantin Baru Image 5

  1. Pixel Cabinet
    Cabinet atau lemari ini sangatlah multifungsi. Tidak hanya berfungsi sebagai tempat untuk konsol televisi tapi juga menjadi tempat penyimpanan nan estetik. Kelebihan dari pixel cabinet tidak hanya pada fungsinya yang ganda tapi juga hadir dalam beragam warna. Alhasil lemari ini sangat cocok untuk pasangan pengantin baru dengan gaya rumah apapun, mulai dari modern, minimalis bahkan eklektik.
  2. Leman Chair
    Bentuk dan desain leman chair yang sederhana adalah nilai lebih dari kursi ini. Karena membuatnya bisa diletakkan di foyer, ruang tamu atau kamar tidur. Menempatkan Leman chair di kamar tidur akan membuat sudut baca Anda terasa semakin nyaman serta menjadi statement tersendiri apalagi jika dilengkapi dengan karpet dan lampu berdiri.
  3. Screen Bed
    Dari semua bagian yang ada di kamar tidur, tempat tidur adalah tempat ternyaman Anda dan pasangan. Ibarat sebuah tempat berlindung, tempat tidur sejatinya membuat Anda dan pasangan nyaman untuk beristirahat, berpikir serta bercengkrama. Headboard dari tempat tidur ini sengaja didesain dengan elegan, agar tampilan tempat tidur secara keseluruhan terasa lebih mewah. Semua kenyamanan dan nuansa ini sangat cocok untuk pengantin baru yang suka berpelukan dalam kehangatan.
  4. Mirror Charm
    Cermin ini sengaja memilih bingkai kayu berwarna gelap. Tujuannya adalah untuk memancarkan perasaan hangat dan nyaman, sehingga ketika cermin ditempelkan di dinding maka pesonanya akan terpancar dengan kuat. Apalagi untuk pasangan pengantin baru yang menyukai paduan estetik dengan fungsi, maka tampilan Mirror Charm yang tinggi ini adalah penegasan akan citarasa yang elegan.

Jika kesepuluh furnitur pilihan itu semakin menguatkan narasi akan rumah impian Anda dan pasangan, maka pantau selalu Instagram Pita untuk mendapatkan furnitur terbaik. Atau, jika Anda dan pasangan ingin mendapatkan penawaran eksklusif Pita x Bridestory maka jangan lewatkan Bridestory Market pada 6-9 Oktober 2022 yang akan berlangsung di ICE BSD.

Vendors you may like

Instagram Bridestory

Follow @thebridestory on Instagram for more wedding inspirations

Visit Now
Visit Now